DAHSYAT, Ternyata Begini Cara Mengatasi Teter dan Bubuk Kayu
Hampir di setiap rumah pasti menggunakan kayu sebagai kebutuhan bangunan maupun interiornya. Mulai dari furniture sampai perabotan, banyak yang menggunakan kayu sebagai bahan dasarnya. Ketertarikan manusia dengan furniture kayu, membuat barang ini banyak diminati. Namun disisi lain, kayu yang notabene berasal dari alam, tentu akan mengalami masa pelapukan setelah sekian lama digunakan. Satu masalah lagi adalah hama yang mejadikan kayu sebagai tempat tinggalnya ataupun sekedar merusak. Biasanya yang merusak furniture berbahan kayu adalah kumbang teter, atau kumbang bubuk. Tentunya, akibat dari serangan hama ini berakibat buruk bagi setiap pemilik furniture bermaterial kayu. Apabila dibiarkan dalam jangkau yang lama, akan berdampak pada kerusakan barang-barang kesayangan Anda. Oleh sebab itu, kami akan memberikan cara mengatasi teter dan bubuk kayu dan cara membasmi bubuk kayu. Bahan dasar kayu, seringkali digunakan sarang bagi hama teter sebagai tempat bertelurnya. Telur teter berkemban...